Sharing is caring!

Advertisement

Rumus Volume Kubus dan Luas Permukaan

Sumber: Photo by Olav Ahrens Røtne on Unsplash

Apa rumus volume kubus? Bagaimana menghitung luas permukaan kubus? Untuk penjelasan lengkapnya, pelajari uraian di bawah ini ya.

Pengertian kubus

Kubus adalah bangun ruang yang mempunyai sisi sebanyak 6 sisi bidang berbentuk persegi. Selain itu, kubus memiliki 12 rusuk dengan panjang yang sama.

Untuk membuat sebuah kubus, kamu bisa mengikuti 11 gambar jaring-jaring di bawah ini:

gambar jaring-jaring kubus

Rumus Volume Kubus dan Luas Permukaan

Apa rumus volume kubus?

Sebagai sebuah bangun ruang, kubus sudah pasti memiliki volume. Berikut adalah rumus volume kubus:

Volume kubus = s³ = sisi × sisi × sisi

Bagaimana cara menghitung luas permukaan kubus?

Perlu kamu ingat jika kubus memiliki 6 sisi bidang. Maka untuk menghitung luas permukaan kubus, kamu bisa menghitung luas permukaan kubus dikali 6.

Luas permukaan kubus = sisi × sisi × 6

Advertisement

Baca juga:

Contoh soal

1. Wati mempunyai akuarium berbentuk kubus. Panjang rusuk kubus adalah 8 dm. Akuarium tersebut terisi penuh. Berapa volume akuarium tersebut?

Jawab

sisi = 8 dm = 80 cm

volume akuarium adalah 512.000 cm³

= sisi x sisi x sisi
= 80 x 80 x 80
= 512.000 cm³

2. Diketahui rusuk kubus panjangnya 28 cm. Volume kubus tersebut adalah ….

Jawab

sisi = 28 cm

Volume kubus adalah 21.952 cm³.

= 28 x 28 x 28
= 21.952 cm³

3. Bak penampungan air berbentuk kubus dengan kedalaman 14 dm. Volume bak penampungan tersebut adalah ….

Jawab

sisi = 14 dm = 140 cm

Volume bak penampungan adalah 2.744.000 cm³.

= 140 x 140 x 140
= 2.744.000 cm³

4. Sebuah kaleng berbentuk kubus. Jika luas alas kaleng adalah 576 cm², berapakah volume kaleng tersebut?

Jawab

sisi = ?

Luas kaleng = 576 cm²
Luas kaleng = s²
576 = s²
s = √576
s = 24 cm

Volume kaleng = 24 x 24 x 24 = 13.824 cm³

5. Sebuah kaleng berbentuk kubus memiliki panjang rusuk 8 cm. Hitunglah luas permukaan kaleng tersebut.

Jawab

sisi = 8 cm

Luas permukaan = 6 x sisi x sisi
= 6 x 8 x 8
= 384 cm²

6. Luas alas sebuah kotak kado berbentuk kubus adalah 1225 cm². Berapakah volume kotak kado tersebut?

Jawab

sisi = ?

Luas alas = 1225 cm²
sisi = √1225
sisi = 35 cm

Volume kotak kado = 35 x 35 x 35 = 42.875 cm³

7. Hitunglah luas dan volume kubus dengan panjang rusuk 6 cm.

Jawab

Luas kubus = 6 x 6 = 36 cm²
Volume = 6 x 6 x 6 = 216 cm³

Rumus volume kubus

Advertisement

Sharing is caring!